Baju renang model one-piece ini dibuat dari bahan swimwear jersey dengan finishing matte. Desainnya yang menonjolkan lekuk tubuh disertai aksen tali lebar dan bagian punggung rendah yang berkesan sporty. Sementara bagian leher yang melengkung dipercantik detail kerutan memikat di dada. Baju renang ini dilengkapi tab LV Initials di bagian pinggul kiri.
- Bahan Utama : 74% Polyamide, 26% Elastane
- White
- Dibuat di Italia